Yuk, intip gimana si caranya buat edit artikel kita di kreasikarya.id
Kreasikarya.id merupakan salah satu website penyedia teknologi untuk publikasi online saat ini dan menggunakan web 2.0, yaitu dapat terjadi interaksi secara langsung kapan saja antara penulis dan pembaca atau sesama pembaca melalui aplikasi web atau HP.
Publikasi menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (Poerwadarminta, 1976), adalah penyiaran. Menurut Kamus Islilah Periklanan Indonesia, publikasi adalah setiap materi yang dicetak, diterhitkan, serta diedarkan untuk disampaikan pada khalayak umum dalam format apapun seperti majalah, surat kabar (Nuradi, 1 996:136).
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa publikasi merupakan suatu kegiatan komunikasi berupa menyiarkan, menerbitkan mengedarkan dan menyampaikan suatu materi, seperti objek, ide, gagasan dan informasi yang disampaikan pada khalayak umum atau masyarakat dalam bentuk / media apapun.
Menyunting adalah suatu kegiatan pemeriksaan kembali suatu tulisan sebelum tulisan tersebut dipublikasikan. Menyunting disebut juga mengedit (editing process). Terdapat beberapa kebijakan dalam Editorial diantaranya
Kebijakan Editorial (Sumber : NF Computer IT Solutions : PR PDF)
1) Menentukan target pembaca dan jenis-jenis tulisan atau bidang bahasan (rubrikasi).
2) Menentukan prosedur pengiriman tulisan oleh jurnalis independen atau penulis lepas (Jurnalisme Warga)
3) Menentukan prosedur keredaksian dan pembagian tugas dalam tim pengelola media, termasuk proses editing (penyuntingan) dan publishing (penerbitan) secara online.
Cara menyunting tulisan di kreasikarya.id
- Siapkan E-mail terlebih dahulu untuk didaftarkan sebagai akun baru di kreasikarya.id.
- Kunjungi situs kreasikarya.id/wp-admin.
- Pilih Daftar dibagian kiri bawah.
- Masukan nama pengguna dan email yang akan didaftarkan, lalu klik Daftar.
- Periksal e-mail yang telah didaftarkan, dan klik link yang dikirim oleh Kreasi Karya Indonesia.
- Atur kata sandi sesuai keinginan pada bagian sandi baru, lalu simpan kata sandi.
- Kembali ke laman login, lalu klik log masuk dengan memasukan email dan sandi yang telah dibuat tadi.