Bandung, 02 April 2024 – Simanalagi Bakery resmi menghadirkan menu baru yaitu kue balok, jajanan jadul khas Bandung kini telah hadir di Simanalagi Bakery dengan banyak varian rasa menarik. Surip yang merupakan pemilik Simanalagi Bakery menciptakan inovasi baru terhadap kue balok dengan menambahkan isian selai berbagai rasa kedalam kue balok membuat kue balok tersebut memiliki kombinasi rasa yang sempurna, rasa otentik tradisional dan rasa modern sehingga membuat jajanan jadul ini kembali ngehits dengan kombinasi rasa kekinian.
“Kami menghadirkan menu baru yaitu kue balok jajanan jadul khas Bandung yang memiliki rasa otentik dikombinasikan dengan banyak varian rasa kekinian seperti selai cokelat, keju, strawberry, blueberry, tiramisu, kismis, dan greeantea yang bisa dipilih sesuai selera dan inovasi ini membuat kue balok kembali ngehits di kalangan anak muda zaman sekarang” kata Surip, pemilik toko kue Simanalagi Bakery.
Kue balok juga menjadi salah satu kuliner yang dicari di Kota Bandung, Jawa Barat. Selain terkenal dengan destinasi wisata nya, Bandung juga menjadi pilihan orang – orang untuk berburu kuliner salah satunya makanan tradisional Jawa Barat yaitu kue balok. Kue balok enak simanalagi dapat menjadi salah satu kuliner Bandung yang harus dicoba karena harganya yang terjangkau dan varian rasa yang menarik.
Bandung memiliki daya Tarik yang besar terhadap kuliner yang salah satunya memiliki pengaruh besar kepada kue balok ini. Dengan cuaca bandung yang dingin, kue balok menjadi pilihan untuk di nikmati beserta kopi atau teh panas sembari menikmati pemandangan Bandung yang indah. Sekarang kue balok enak simanalagi menjadi oleh-oleh wajib jika berkunjung ke Bandung.
Informasi lebih lanjut dapat menghubungi kontak dibawah ini:
Vira Aulia Hutami. (Head of Corporate Communication Simanalagi Bakery)
Jl. Pasawahan No.08, Margahayu, Bandung, Jawa Barat
Telp. +62 815 7226 4387
Email : hutamiaulia123@gmail.com