Sekarang hijab tidak hanya menjadi identitas dari seorang muslimah, tapi sekarang hijab menjadi salah satu fashion yang terus berkembang, baik dari segi model hijab, bahan atau lainnya, salah satu hijab yang masih di minati sampai sekarang adalah hijab pashmina, hijab pashmina ini merupakan hijab dengan bentuk persegi panjang dengan ukuran 160 x 50 cm. Selain itu untuk kamu para muslimah yang lebih senang menggunakan hijab pashmina daripada hijab segiempat, berikut ada 3 rekomendasi jenis hijab pashmina untuk daily outfit mu.
- Hijab pashmina Jersey
Hijab pashmina jersey ini merupakan hijab yang terbuat dari bahan rajutan yang lembut dan tinggi. Sehingga hijab ini nyaman digunakan untuk aktivitas kegiatan mu, selain itu juga pashmina jersey belakangan ini sedang tren dikalangan remaja karna mudah digunakan meskipun tanpa menggunakan jarum pentul. Jadi cocok untuk kamu yang senang menggunakan hijab pashmina yang simpel dan sat set sat set tentunya, pashmina jersey menjadi salah satu pilihan pashminah yang harus kamu punya untuk menambah koleksi hijab di lemarimu.
2. Hijab Pashmina Cerutti Babydoll
Pashminah ceruti ini merupakan jenis pashminah yang memiliki kain yang lembut dan tipis, pashminah ceruti dapat menjadi pilihan hijab mu untuk digunakan dalam setiap kegiatan karna bahan nya yang lembut dan mudah diatur dalam pemakaian nya, Sehingga cocok ni untuk kamu yang suka sama hijab pashmina dan kamu wajib si punya pashminah ceruti ini.
3. Hijab Pashmina Silk
Pashminah Silk merupakan hijab yang terbuat dari bahan silk, nah hijab ini biasanya cocok untuk acara acara formal seperti kondangan, acara wisuda, ataupun acara formal lainnya. Meskipun bahan silk licin tapi kamu bisa menggunakan ciput untuk penggunaan pashmina ini dan juga pashminah ini memiliki kesan yang terlihat sangat elegan dan cantik saat dipakai.
Itulah 3 Rekomendasi hijab pashmina untuk kamu yang senang menggunakan hijab pashmina.