Menulis artikel yang bagus dan enak dibaca memang tidak mudah. Diperlukan latihan dan pengetahuan yang luas untuk menghasilkan artikel yang baik. Sekarang untuk membaca sebuah artikel jadi semakin mudah karena artikel tidak hanya ada di media cetak tapi juga ada artikel di media elektronik. Jadi kalian bisa dengan mudah mencari contoh artikel praktis.
Menulis menjadi hobi oleh sebagian orang. Apalagi di era digital ini media untuk menulis sudah beragam. Kalian bisa berlatih menulis di blog. Tentu saja ada cara dan tahapan untuk menghasilkan suatu artikel. Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan berikut ini ya.
Contoh Artikel Praktis dan Cara Menulisnya
Dikutip dari buku Happy Writing oleh Harefa (2013), artikel adalah tulisan yang lengkap dan utuh di luar berita dalam media massa yang mungkin disumbang oleh penulis dari luar (bukan pekerja media tersebut). Ada beberapa cara untuk menulis artikel yang baik:
- Pertama pilihlah topik
- Lalu tentukan sudut pandang dalam menulis artikel
- Kemudian pelajari topik yang akan kalian tulis
- Langkah berikutnya adalah mengumpulkan bahan untuk artikel
- Selanjutnya adalah mengolah tulisan
- Lalu jangan lupa tambahkan foto penunjang
- Setelah selesai menulis, kalian baca tulisan kalian dan perbaiki yang kurang
Berikut contoh artikel praktis:
Kunci Jawaban TTS Baju Luar yang Tidak Berlengan
Baju adalah salah satu kebutuhan primer manusia selain makanan. Ada banyak sekali jenis-jenis baju tergantung dengan acaranya, musim, budaya, kepercayaan, dan selera si pemakai baju itu sendiri. Kebutuhan baju tiap orang sudah pasti berbeda. Tidak mungkin kan di tempat yang sedang mengalami musim dingin tapi bajunya hanya berupa baju luar yang tidak berlengan?
Baju berfungsi untuk menjaga pemakainya agar tetap nyaman. Dengan memakai baju si pemakai akan terlindungi dari cuaca panas atau pun dingin. Karena baju ada banyak macamnya maka tidak heran kalau pertanyaan tentang baju cukup sering muncul di TTS. Seperti pertanyaan baju luar yang tidak berlengan. Simak jawabannya di artikel ini ya.
Baju Luar yang Tidak Berlengan
TTS atau teka-teki silang ini berupa kotak-kotak kosong yang terletak secara menurun dan mendatar. Kalian diharuskan mengisi kotak-kotak tersebut dengan jawaban dari pertanyaan yang diberikan. Pertanyaannya bisa sangat beragam dan unik. Kalian juga harus hati-hati saat mengisi jawabannya karena kalau ada satu saja jawaban salah bisa berpengaruh ke jawaban yang lain.
Dikutip dari buku TTS Pilihan Kompas Jilid 2 oleh Triatmono (2011), TTS dapat menjadi sarana diri untuk melatih belajar. Selain itu TTS juga bisa menambah kosakata kalian loh. Tapi kadang-kadang kalian pasti bingung dengan pertanyaan TTS. Misalnya seperti pertanyaan TTS baju luar yang tidak berlengan. Jika kotak-kotak kosong pada TTS kalian berjumlah lima dan pertanyaannya adalah baju luar yang tidak berlengan maka jawabannya adalah rompi.
Demikian contoh artikel praktis dan cara menulisnya.