Depok, 12 September 2022 – Aqua merupakan salah satu perusahaan mineral yang cukup besar yang ada di Indonesia. Aqua berkomitmen untuk mengatasi masalah sampah plastik yang terjadi di Indonesia, salah satu perwujudan yang dilakukan oleh oleh Aqua adalah dengan meluncurkan Aqua Life yang merupakan sebuah inovasi kemasan botol dari 100% daur ulang dan dapat didaur ulang kembali.
Produk terbaru dari Aqua ini diluncurkan pada akhir tahun 2018 di Bali, lalu pada pertengahan tahun 2019 Aqua memperluas daerah penyebaran Aqua Life ini menjadi di Jakarta. Hal yang dilakukan oleh Aqua ini bertujuan untuk mengurangi sampah plastik dengan menggunakan kemasan Aqua Life ini yang merupakan 100% daur ulang sehingga bahan yang digunakan dapat mudah terurai dengan tanah.
Inovasi ini bukan berarti menggunakan kembali botol plastik bekas, melainkan botol plastik bekas dari berbagai merek yang diproses ulang. Proses tersebut meliputi botol yang dipilah, dicuci, dicacah, dan diolah menjadi material pellet yang menjadi bahan baku Aqua 100% Recycled. Meskipun merupakan hasil inovasi kemasan botol daur ulang ini sangat aman untuk dikonsumsi karena kemasan telah memenuhi standar yang ditetapkan oleh BPOM, Halal, SNI, dan FSSC 22000. Botol-botol tersebut di pilah, dibersihkan, dicacah untuk kemudian diolah dengan memakai teknologi tinggi untuk menjadi material pellet atau daur ulang Polyethylene Terephthalate (PET). Materi inilah yang menjadi bahan baku dengan nama AQUA 100% Recycled (2). Oleh karena itu Aqua life memiliki kualitas produk dengan standar keamanan yang tinggi dan memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
Sumber Informasi : https://www.sehataqua.co.id/aqualife/
terima kasih